puisi hari ini

menganggur lagi
setelah habis kontrak kerja
tak diperpanjang lagi
ibu resah, gelisah
menatap sampah
bapak pulang mancing
dua ikan kecil buat cita
adikku ribut
cari shampoo buat keramas
ibu cuma bisa cemas
kapan ada uang buat beli beras?
bapak sedih sendiri
bengkel nggak ada kerjaan lagi
siapa yang bisa menggaji?
kuraih kertas, kutulis puisi
catatan rakyat negeri penuh korupsi
semoga suatu hari, keluarga kami
bisa hidup dari puisi yang kutulis ini

[073006]

0 komentar:

Posting Komentar